Kanal

Bawa Lari Anak Gadis Orang, Pemuda Gas Masuk Jeruji Besi

INHILLKLIK.COM, GAUNG ANAK SERKA - Kini H (24) mengisi hari-harinya di Hotel Prodeo alias jeruji besi Polisi. Pasalnya, melarikan anak gadis orang berumur 16 tahun yang tinggal di Kecamatan Gaung Anak Serka (GAS), Kabupaten Inhil, Riau.

Tersangka H diamankan di Polsek Tembilahan Kota, Rabu (12/04/2017), atas laporan orangtua korban. Belakangan tersangka berhasil membawa si gadis berkat mulut manisnya melakukan tipu muslihat hingga gadis di bawah umur itu hilang kegadisannya.

Kejadian tersebut terungkap, kata Kapolres Inhil AKBP Dolifar Manurung SIK, melalui Kasat Reskrim AKP Arry Prasetya, SH MH, bermula dari laporan ibu kandung korban yang melapor ke Polsek Tembilahan Kota tentang anaknya yang dibawa kabur terduga pelaku.

Menerima laporan tersebut, Kapolsek Tembilahan, Iptu Zulhendra memerintahkan Kanit Reskrim dan Kanit Intelkam  untuk melakukan penyelidikan terhadap terduga pelaku. Dari informasi yang diterima, diketahui keberadaan terduga pelaku dan korban, ada di Desa Penjuru Kecamatan Kateman.

Berdasarkan informasi tersebut, Kapolsek Tembilahan menghubungi Bhabinkamtibmas Desa Penjuru, Aiptu Hengki Kurniawan untuk memastikan keberadaan terduga pelaku dan korban.

Setelah mendapatkan berita dari Kapolsek Tembilahan, Selasa (11/04/2017) sekira pukul 23.00 WIB, Aiptu Hengki Kurniawan, akhirnya berhasil mengamankan terduga pelaku dan korban, yang saat itu sedang berada  dalam sebuah pondok di Desa Penjuru.

Selanjutnya pada Rabu (12/04/2017), sekira pukul 15.00 WIB, diantar langsung oleh Aiptu Hengki Setiawan, terduga pelaku dan korban diserahkan ke Unit Reskrim Polsek Tembilahan guna proses penyidikan lebih lanjut.

"Saat ini, terduga pelaku sudah diamankan di Polsek Tembilahan untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya," kata Arry. (sc)

Ikuti Terus InhilKlik

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER