Kanal

Meriahkan HUT Bhayangkara, Polres Inhil Gelar Donor Darah

INHILKLIK.COM, TEMBILAHAN - Polres Indragiri Hilir (Inhil) menggelar kegiatan donor darah di Aula Bakti Rekonfu Polres Inhil, Jalan Gadjah Mada, Tembilahan, Selasa (4/7/2017).

Kegiatan tersebut dalam rangka HUT Bhayangkara ke-71 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2017. Saat itu, turut dihadiri Waka Polres Inhil KOMPOL H Azwar, Ketua PMI Kabupaten Inhil, Hj Zulaikhah Wardan, Direktur RSUD Puri Husada Tembilahan dr Irianto, Para Kabag, Kasat, Kasi, Perwira, Brigadir dan Kapolsek terdekat.

Waka Polres mengatakan, selain untuk memeriahkan HUT Bhayangkara, kegiatan itu juga untuk kemanusiaan sebagai bukti bahwa Polri untuk masyarakat, Polri selalu ada dan ikut serta dalam segala kegiatan yang membutuhkan bantuan Polri.

Tujuan utama aksi sosial tersebut adalah selain membantu meningkatkan ketersediaan darah di PMI juga mendorong gaya hidup sehat masyarakat melalui donor darah.

"Tujuan utama kegiatan sosial ini adalah meningkatkan kesadaran pentingnya melakukan donor darah. Tujuan lainnya, adalah membantu Palang Merah Indonesia untuk mendapatkan lebih banyak stok darah dan mendorong gaya hidup sehat bahwa mendonorkan darah secara teratur itu penting karena membuat orang menjadi lebih sehat,” kata Azwar.

Sementara itu, Ketua PMI Kabupaten Inhil menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasinya kepada Polres Inhil atas pelaksanaan kegiatan donor darah ini.

"Pada saat ini, kebutuhan darah di Kabupaten Indragiri Hilir adalah sebanyak 600 kantong perbulan, sedangkan yang baru terpenuhi sebanyak 300 kantong. Untuk itu kegiatan seperti ini sangat membantu," katanya. (rtc)

Ikuti Terus InhilKlik

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER