INHILKLIK, - Polsek Gaung Anak Serka merupakan salah satu dari 20 Polsek yang ada dalam wilayah hukum Polres Indragiri Hilir.
Polsek Gaung Anak Serka memiliki wilayah hukum yang cukup luas dan berbatasan langsung dengan wilayah Kecamatan Batang Tuaka dan Kecamatan Gaung. Untuk diketahui, Kecamatan Gaung Anak Serka yang dinaungi oleh Sektor Polisi GAS ini sudah pernah dimekarkan dan menjadi dua bagian, yakni Kecamatan Gaung dan Kecamatan Gaung Anak Serka.
Dengan luasnya wilayah dan masih minimnya sarana dan prasarana, namun hal itu tidak menyurutkan semangat jajaran Polsek Gaung Anak Serka yang dikepalai oleh Iptu Hendra Bakti SH dalam memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat.
Pagi itu hari usai hujan. Perwira tinggi balik tiga di bahu itu bersama para personilnya mulai membangunkan "kuda besi" nya. "Breemmm....," suara motor Iptu Hendra Bakti SH beserta anggotanya satu persatu meninggalkan mako Polsek Gaung Anak Serka untuk melaksanakan kegiatan Cooling System di wilayah binaannya.
Pimpinan tertinggi di wilayah hukum Polsek Gaung Anak Serka bersama jajaran menikmati perjalanan melewati tanah gambut bercampur air itu sepanjang 4 km. Jarak yang lumayan jauh, ditambah dengan medan yang sulit penuh dengan tanah gambut dan berlumpur terus membakar semangat Iptu Hendra Bakti SH beserta jajaran untuk sampai ke tujuan untuk melaksanakan tugas dari satuan. Tak jarang, ban motor Kapolsek tak dapat bergerak akibat terus-terusan menerjang lumpur yang kian mengeras.
Dengan raut wajah semangat sembari mendorong motor untuk keluar dari jebakan tanah basah itu, belum lagi jarak tempuh yang masih cukup jauh, Kapolsek GAS mencetus kepada anggotanya. "Apa bisa kita pakai sampan saja? tanya Kapolsek sembari tertawa.
"Siap Komandan, saat nyebrang ke Sungai Empat baru kita ketemu Sampan ndan, kalau disini tidak ada ndan," jawab anggota diikuti gelak tawa personil lain.
Di tengah perjalanan, Iptu Hendra Bakti SH bertemu dengan seorang warga yang kebetulan selisih jalan dari tujuannya di Kelurahan Sungai Empat, Kecamatan Gaung Anak Serka. "Mau kemana pak?, tanya Heri, warga Teluk Sungka kepada rombongan Kapolsek Iptu Hendra Bakti SH.
"Mau ke Sungai Empat pak, mau menjenguk warga di sana dan menyampaikan beberapa himbauan Kamtibmas terkait Pemilu Damai 2024 pak," ujar Iptu Hendra Bakti SH. "Ooohh, kalau begitu hati hati ya pak, di depan masih banyak lumpur yang begitu dalam, takutnya bapak terperosok," kata pak Heri sembari minta izin untuk berlalu.
Terlihat masyarakat dan Polsek Gaung Anak Serka begitu akur menjalin hubungan komunikasi dan saling memberi perhatian. Hal ini membuktikan Polri selama ini berhasil membuat ruang kedekatan dengan masyarakat sebagai penganyom yang baik dan santun bagi masyarakat Gaung Anak Serka.
"Pengayoman adalah tugas kita, masyarakat adalah hal nomor satu, karena mereka yang membuat tugas kewilayahan kita menjadi mudah. InsyaAllah kalau kita baik dengan masyarakat, maka masyarakat akan mudah memberi dukungan untuk kita," sebut Iptu Hendra Bakti SH kepada para personilnya.
Perjalanan melewati lumpur basah yang kian mengeras itu ternyata memakan waktu 2 jam lebih untuk bisa sampai ke tempat tujuan. Perjalanan adalah sepanjang hampir 4 km. Namun, jarak dari Mako Polsek Gaung Anak Serka yang berada di ibukota kecamatan GAS yakni Teluk Pinang ke Kelurahan Sungai Empat melewati medan yang lumayan menguras keringat. Para personil harus melewati desa desa kecil seperti Sungai Ilir, Teluk Sungka, dan Tuasan untuk sampai di Kelurahan Sungai 4.
Sesampainya di dermaga penyebrangan menuju Sungai Empat, satu per satu kuda besi milik Kapolsek dan rombongan menaiki Perahu Tali milik masyarakat tempatan. Tali temali di tarik agar perahu dapat menyebrangi Sungai. Hingga akhirnya Kapolsek dan Rombongan tiba di Kelurahan Sungai Empat.
Sesampai di tujuan, Iptu Hendra Bakti SH dan para personil langsung menemui dan bercengkrama dengan masyarakat setempat. Kopi, Teh, dan Sarapan Nasi Daun tak luput sebagai penyambung silaturahmi bersama masyarakat.
Di dalam sahut menyahut cengkrama dan silaturahminya dengan masyarakat itu, Iptu Hendra Bakti SH mengingatkan masyarakat agar secara bersama dan berkesinambungan untuk menjaga keamanan dan ketertiban pada pelaksanaan Pemilu 2024 yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat.
Masyarakat yang hadir berbarengan dengan seruput hangatnya seduhan minum kopi bersama Kapolsek itu turut menyimak perihal pesan yang disampaikan oleh Iptu Hendra Bakti SH.
"Bulan depan akan dilaksanakan Pemilu di tanggal 14 Februari 2024, kita bersama harus sepakat untuk menjaga keamanan dan perdamaian agar pelaksanaan Pemilu tidak rusuh dan berjalan dengan aman," ujar Kapolsek diikuti senyum raut wajahnya meyakinkan keyakinannya kepada masyarakat.
Masyarakat yang mendengar turut tersenyum seolah memberikan isyarat setuju terhadap apa yang sudah disampaikan Kapolsek Iptu Hendra Bakti SH di awal pembicaraan. Masyarakat yang hadir kemudian bertanya tentang apa saja yang harus dilakukan agar komitmen itu berjalan sebagaimana mestinya.
"Izin bertanya bapak Kapolsek, kami harus bagaimana jika nanti ada yang melakukan pelanggaran pada pelaksanaan ini," tanya Rudi, warga Sungai Empat kepada Iptu Hendra Bakti SH, Jumat 12 Januari 2024.
Ternyata, lemparan pertanyaan tersebut seolah menggambarkan kegundahan yang sedang dialami masyarakat tentang persoalan yang mungkin saja terjadi dalam perjalanan proses tahapan pemilu 2024. Kapolsek Iptu Hendra Bakti SH langsung memberikan beberapa pemahaman penting kepada masyarakat.
"Tentunya, pertama tama jangan langsung percaya begitu saja informasi yang diterima di tengah masyarakat," kata Iptu Hendra Bakti SH kepada masyarakat yang mendengarkan.
Dikatakan Kapolsek, zaman sekarang, informasi yang ada hanya butuh waktu beberapa saat saja untuk sampai kepada masyarakat. Tak jarang, banyak informasi yang belum bisa dipastikan kebenarannya.
"Informasi keluar masuk sangat cepat, mulut ke mulut masyarakat informasi bisa sampai, apalagi di zaman sekarang penggunaan internet yang praktis mengakibatkan informasi dapat tersalur dengan cepat. Diharapkan kepada masyarakat agar mencari tahu dulu kebenarannya. Jangan sampai termakan hoaks berita yang salah," ujar Iptu Hendra Bakti SH.
Tak terasa pembicaraan itu sudah setengah jam berlalu. Kopi dan Teh menjadi pelebur suasana hangatnya percakapan antara masyarakat dan Polsek Gaung Anak Serka.
Lalu yang kedua, sambung pesan Kapolsek, Hoaks dan isu yang mengandung informasi bohong bisa saja disebarkan oleh oknum untuk mempengaruhi masyarakat agar goyah dalam menentukan pilihannya .
"Hal hal semacam ini dinamakan politik campaign atau hoaks. Abaikan saja jika ada informasi buruk yang didengar," ungkap Kapolsek Iptu Hendra Bakti SH.
Iptu Hendra Bakti SH memberikan pesan edukasi yang mendalam kepada masyarakat. Puncak dari pesta demokrasi adalah tentang kedamaian sesuai dengan bunyi Pancasila yang ketiga.
Hal penting lainnya, Kapolsek meminta agar masyarakat jangan mudah terhasut dengan informasi yang tidak bisa diujikan kebenarannya secara valid, harus tetap waspada terhadap informasi yang menjelekkan peserta pemilu satu sama lainnya.
"Kita jangan mau dipecah belah hanya karena informasi yang tidak benar dan tidak bisa dipertanggungjawabkan, kita harus ingat bahwa makna Pancasila ketiga, yakni 'Persatuan Indonesia' itu merupakan hal yang sakral mesti kita pegang teguh, begitu juga dengan makna bhinneka tunggal ika," ujar Kapolsek Iptu Hendra Bakti SH sambil menyeruput kopi hitam di hadapannya yang sudah mulai dingin.
Iptu Hendra Bakti SH menggambarkan betapa pentingnya peran Kepolisian dalam memberikan edukasi yang baik kepada masyarakat, gagasan dan semangat dalam mendedikasikan diri untuk mengabdi kepada atasan dan sepenuhnya kepada negara.
Iptu Hendra Bakti SH menuturkan ucapan terimakasih yang besar kepada masyarakat Gaung Anak Serka khususnya Kelurahan Sungai Empat yang bersedia meluangkan waktunya untuk berkomunikasi dan mendengarkan edukasi Pemilu Damai 2024 dari Kepolisian.
Diakhir penyampaiannya, Iptu Hendra Bakti SH meminta agar masyarakat selalu berkoordinasi dengan pihak berwajib dan meminta agar masyarakat di Kecamatan Gaung Anak Serka agar sama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat.
Lambaian tangan dan "Breeeemmm.... " bunyi kuda besi Kapolsek beserta jajaran tanda telah selesai pelaksanaan Cooling System di Kelurahan Sungai Empat, kecamatan Gaung Anak Serka terkait Pemilu Damai 2024 dan Iptu Hendra Bakti SH kembali melakukan perjalanan pulang ke Mako Polsek Gaung Anak Serka di Teluk Pinang dengan menempuh jalan yang sama yang penuh tanah basah dan berlumpur. *
Penulis : Jun Daniel (Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Indragiri Hilir)
Media : INHILKLIK.COM