MENU TUTUP

Kodam I/BB Sukseskan Program Makan Sehat Bergizi di SD Negeri 101952 Tualang Sergai

Selasa, 11 Februari 2025 | 14:17:31 WIB
Kodam I/BB Sukseskan Program Makan Sehat Bergizi di SD Negeri 101952 Tualang Sergai Kodam I/BB Sukseskan Program Makan Sehat Bergizi di SD Negeri 101952 Tualang Sergai

SERGAI,INHILKLIK.COM,- Komando Daerah Militer I/Bukit Barisan (Kodam I/BB) mensukseskan program Makan Sehat Bergizi (MSB) yang diinisiasi Presiden RI Prabowo Subianto.

Kali ini Kunjungan ke dua dilakukan di SD Negeri 101952 Tualang, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai Provinsi Sumatera Utara, Selasa, (11/2/2025).

Loading...

Kabekang Dam 1/BB, Kolonel CBA Andi Sugandi, SE, MIP, dalam wawancara dengan wartawan menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan lanjutan dari program yang telah dicanangkan oleh Pangdam.

“Kita hari ini melanjutkan program dari Bapak Pangdam dalam memberikan makanan sehat bergizi (MSB), sebagai bentuk dukungan terhadap program pemerintah,” ujarnya.

Kebetulan sebelumnya Kodam sudah melaksanakan kegiatan ini dari bulan Desember 2024 sampai hari ini Februari 2025, khusus nya di wilayah Medan.

Sedangkan di Kabupaten Serdang Bedagai, program ini akan berlangsung selama satu minggu dengan melibatkan tujuh sekolah yang telah ditetapkan berdasarkan koordinasi dengan Bupati. Setiap hari, sekitar 300 siswa mendapatkan makanan sehat bergizi.

Kolonel Andi Sugandi juga berharap agar pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai dapat mendukung penuh program ini.

“Kami telah berkoordinasi dengan Bapak Bupati, dan beliau sangat mendukung kegiatan makan sehat bergizi (MSB). Kebetulan, program ini memang belum dimulai di wilayah Kabupaten Serdang Bedagai,” tambahnya.

Hadir dalam kegiatan ini, Kabekang Dam 1/BB, Kolonel CBA Andi Sugandi, SE, MIP, Dandim 0204/DS, Letkol lnf .Alex Sandri S.Hub.Int.M.H.I, dan  Dandenharjasaint I/Medan Letkol Cba Hery Darmawan.

Danramil 07/Perbaungan Kapten Inf Abdul Malik, Kapolsek Perbaungan, AKP S. Gurusinga, S.H, Lurah Tualang Erwin, jajaran Kodam/I BB dan Kodim 0204/DS.



Loading...

[ Ikuti Terus InhilKlik Melalui Media Sosial ]







InhilKlik.com
di Google+
Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
Loading...
TERPOPULER +
1

Tim IV Safari Ramadhan Pemkab Sergai 1446 H Kunjungi Masjid Nurul Taqwa Desa Paya Bagas

2

DPC Peradi Pekanbaru Menanti Pemimpin Baru yang Arif dan Bijaksana

3

Restrukturisasi Kepengurusan, Achmad Mulyadi Dipercaya Sebagai Sekretaris Pemuda Sriwijaya Riau

4

Ulang Tahun SMSI: Sewindu Mengarungi Disrupsi Multidimensi

5

Pemkab Sergai Gelar Bazar Ramadhan di Komplek Masjid Agung

6

Dukung Asta Cita Presiden Prabowo, PT GIN Uji Coba Tanam Jagung Lima Hektar dengan Metode Tumpang Sari

7

Pemkab Sergai Komitmen Turunkan Angka Stunting, Targetkan Nol Kasus Pada 2030.