MENU TUTUP

213 Warga Suriah Tewas Akibat Serangan Senjata Kimia

Kamis, 22 Agustus 2013 | 23:55:00 WIB
http://img.okeinfo.net//content/2013/08/21/412/853189/X7MSnfwifO.jpgDamaskus (Inhilklik) - Pasukan Suriah dikabarkan menggunakan senjata kimia ketika melakukan penyerangan terhadap kelompok oposisi. Sebanyak 213 jiwa pun dilaporkan tewas dalam kejadian ini.

Tuduhan tersebut dilayangkan oleh pihak oposisi Suriah yang menyebutkan serangan itu terjadi di Damaskus. Tetapi tidak ada konfirmasi dari pihak independen mengenai klaim tersebut.

Sementara pihak aktivis Suriah memastikan bahwa serangan itu menewaskan perempuan dan anak-anak. Korban tewas akibat gas saraf yang digunakan oleh pasukan loyalis Assad di wilayah Ghouta, sebelah timur Damaskus.

"Korban tewas diketahui setelah dilakukan penyelidikan di pusat medis setempat," ujar seorang perawat, Bayan Baker, seperti dikutip Associated Press, Rabu (21/8/2013).

"Sebagian besar korban adalah perempuan dan anak-anak. Mereka dilarikan ke rumah sakit dengan bola mata rusak, ginjal tidak berfungsi dan ada busa di mulutnya. Ini adalah gejala keracunan gas," lanjutnya.

Tidak ada tanggapan dari pihak berwenang Suriah. Mereka sebelumnya terus menerus membantah penggunaan senjata kimia dalam konflik yang sudah berlangsung selama dua tahun itu. Pemerintah Suriah justru menuduh pihak oposisi yang menggunakan senjata kimia.(okezone)



Loading...

[ Ikuti Terus InhilKlik Melalui Media Sosial ]







InhilKlik.com
di Google+
Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
Loading...
TERPOPULER +
1

Para Babinsa Koramil 06/Kateman bersama Masyarakat Bombardir Sarang Malaria

2

Programnya Dinilai Tepat Sasaran, Fermadani Banyak Diidolakan Warga Kampung Baru

3

Babinsa Pratu Noah Komsos Pilkada Damai Bersama Warga Hibrida Jaya

4

Babinsa Pratu Noah Patroli Karhutla Bersama Warga Sumber Jaya

5

Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Koramil 06/Kateman Bantu Warga Korban Kebakaran

6

Silaturahmi Kamtibmas, Cooling System dengan Tokoh Masyarakat

7

Sanggar Marga Juwita Karya Praja Meriahkan Festival Budaya Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif Bawaslu Inhil