Penyerahan Hibah Barang Milik Negara untuk masyarakat
INHILKLIK.COM - Dalam rangka memperingati Hari Oeang Republik Indonesia (HORI), Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea Cukai Tipe Madya Pabean C Tembilahan menghibahkan Barang Milik Negara (BMN) yang berasal dari aset kepabeanan dan Cukai, Kamis 27 Oktober 2022.
Barang-barang berupa 90 pcs karpet dan 375 pcs kursi plastik tersebut dihibahkan kepada 6 desa di Kabupaten Indragiri Hilir yaitu Desa Sungai Laut dan Tekulai Bugis Kecamatan Tanah Merah, Desa Teluk Dalam, Sungai Bela, Sungai Buluh dan Desa Tanjung Lajau Kecamatan Kuala Indragiri.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Desa terkait, perwakilan KP2KP Tembilahan, perwakilan KPKNL Pekanbaru serta Bhabinkamtibmas desa setempat dan pejabat Bea Cukai Tembilahan.
Kepala Bea dan Cukai Tembilahan Eka Purnama Putra diwakili Kasi Kepatuhan Internal dan Penyuluhan Budi Budiyana dalam kesempatan itu menyampaikan jika kegiatan ini dalam rangka meningkatkan peran serta merekatkan pemerintah dengan masyarakat khususnya KPPBC TMP C Tembilahan dengan masyarakat yang berada di daerah yang menjadi objek pengawasan dan pelayanan yaitu Inhil, Inhu dan Kuansing.
"Perkiraan jumlah hibah BMN ini sebesar Rp 23.250.000 yang mana telah mendapatkan persetujuan untuk dilakukan hibah dari KPKNL Pekanbaru," ungkap Budi Budiyana yang juga Plh Kepala BC Tembilahan.
Ditambahkannya, barang hibah tersebut dapat dimanfaatkan desa penerima dan dipelihara sebaik mungkin sehingga dapat berdaya guna untuk kepentingan masyarakat luas.
"Saat ini KPPBC TMP C Tembilahan sedang menuju proses pencanangan sebagai kantor dengan predikat Wilayah Birokrasi Bersih Melayani, kami mohon dukungan dari unit kerja instansi vertikal serta masyarakat yang menjadi stakeholder kami. Jangan sungkan melihat dan mengawasi kami, segala bentuk masukan yang membangun akan kami jadikan cermin untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat," tambahnya.
Usai Penandatanganan Berita Acara serah terima barang
Sementara itu, perwakilan Kepala Desa dari Desa Teluk Dalam Kecamatan Kuindra Mhd Irham SE menyebut jika hibah barang tersebut akan digunakan pihaknya untuk kegiatan sosial, untuk masjid dan mushalla serta kegiatan keagamaan.
"Juga untuk kegiatan bencana, kursi sangat dibutuhkan untuk berbagai kegiatan, akan kami gunakan dalam skop pemerintah desa, semoga kami bisa menggunakan sebaik-baiknya. kami ucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan, semoga BC Tembilahan selalu sukses dan bermanfaat bagi masyarakat di Kabupaten Inhil," pungkas Kades Teluk Dalam.