Badko HMI Riau-Kepri Taja Donor Darah dan Seminar

Sabtu, 08 Februari 2014

post

Pekanbaru (Inhilklik) - Bertempat di Sekretariat Badko Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Riau dan Kepulauan Riau (Kepri) di Jalan Melayu Pekanbaru, Jumat (7/2/14) digelar serangkaian acara sempena memperingati hari jadi ke-67 organisasi mahasiswa tersebut.

Diawali dengan bakti sosial bertajuk 'HMI Berdonor'. Sebanyak 30 peserta siap membagi cairan penting dalam tubuhnya untuk menolong sesama yang membutuhkan. Namun tidak semuanya dinyatakan layak menjadi pendonor darah. Ada lima yang harus mengurungkan niat mulianya.

Ketua Badko HMI Riau-Kepri Munawir Mattareng mengatakan, para pendonor merupakan kader-kader HMI dan juga masyarakat. "Kegiatan ini terbuka bagi umum. Kalau ada masyarakat yang ingin mendonorkan darah, kita fasilitasi bersama PMI," tuturnya.

Sementara itu perwakilan PMI Pekanbaru dr.Desi Prasanty mengatakan sangat bangga dengan aksi donor yang dilakukan oleh kader-kader HMI. "Saya bangga dengan mahasiswa yang mau berdonor darah. Semoga kegiatan sosial seperti ini lebih sering diadakan," harapnya.

Pada malamnya dilanjutnya dengan kegiatan seminar kader dan juga alumni HMI. Bincang-bincang ini mengusung tema 'Refleksi 67 Tahun HMI, HMI untuk Rakyatr'. Tampil sebagai pembicara, Jhoni Setiawan Mundung, Elfriadi dan Fauzi Kadir. (*)



Source: riauterkini.com