 |
Fuady Noor, SE saat memberikan materi Kewirausahaan |
Pekanbaru (Inhilklik) - Himpunan Pemuda Pelajar dan Mahasiswa Kecamatan Tanah Merah (HIPPMATAMAH) Indragiri Hilir di Pekanbaru menggelar Pelatihan Kewirausahaan, acara tersebut diadakan bersempena dengan kegiatan kegiatan Sosialisasi Mahasiswa Baru dan Temu Ramah anggota baru Himpunan Pemuda Pelajar dan Mahasiswa Kecamatan Tanah Merah (HIPPMATAMAH) Indragiri Hilir di Pekanbaru.
Acara tersebut digelar tepatnya di bertempat di Mushalla As-Saidah, Jl. Garuda Sakti Pekanbaru, Minggu (03/10/13). Tidak tanggung-tanggung untuk mendapatkan pencerahan seputar dunia kewirausahaan, HIPPMATAMAH Pekanbaru menghadirkan tokoh muda Riau Fuady Noor, SE yang merupakan Sekretaris Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Kota Pekanbaru.
Dalam pemaparannya, Fuady Noor yang yang juga Caleg DPRD Provinsi Riau dari Partai NasDem Dapil Indragiri Hilir tersebut mengungkapkan bahwa jiwa wirausaha di Indonesia masih lemah, hal tersebut ditunjukkan dari masih banyaknya angka pengangguran di Indonesia, terutama pengangguran terbuka pada penduduk yang mengenyam Pendidikan Tinggi.
 |
Mahasiswa asal Kec. Tanah Merah |
Menurut Fuady Noor salah satu solusi menangani persoalan tersebut adalah dengan cara melahirkan sebanyak-banyaknya pengusaha muda. “Menjadi Wirausaha Muda adalah sebagai salah satu solusi untuk menekan angka pengangguran dan menciptakan banyak peluang kerja bagi masyarakat luas" Ungkap Fuady Noor yang juga merupakan pengurus Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Riau tersebut.
"Karena peran wirsausaha dapat meningkatkan standar atau kualitas hidup manusia, sebagai motor penggerak dalam pembangunan nasional, dan menciptakan lapangan kerja baru yang dapat mengatasi pengangguran" Tambahnya lagi.
Ia menambahkan lagi adapun beberapa karaktersitik seorang wirausaha yaitu Pekerja keras, Disiplin, Mandiri, Realitas, Prestatif (selalu ingin maju), Komitmen tinggi, Tajam naluri bisnisnya, Cepat melihat peluang usaha, Kreatif & inovatif, Ulet dan siap pada tantangan, Ingin mencapai sesuatu.
Ketua Umum HIPPMATAMAH Pekanbaru, Khairul Akbar yang didampingi Ketua Panitia Pelaksana, Abdul Rahman Palmar bahwa tujuan kegiatan tersebut adalah sebagai ajang untuk meningkatkan tali silaturrahmi dan meningkatkan wawasan dan kreatifitas Mahasiswa Kecamatan Tanah Merah yang sedang menuntut ilmu di Kota Pekanbaru.
(rls/ard)