Polsek Tapung Amankan Tiga Tersangka Curamor, "Plus" Narkoba

INHILKLIK.COM, KAMPAR - Awalnya Polsek Tapung, Kabupaten Kampar, Riau, membekuk tiga tersangka Pencurian Sepeda Motor (Curamor). Namun, ada bonusnya lantaran tersangka membawa Narkoba.
Ketiga tersangka yang dibelit dua kasus itu masing-masing adalah, RW (23), UR (26), dan Jlm (21). Tersangka diamankan, Senin (2/4/2017), di sebuah rumah ibadah Plamboyan VII, Desa Tanjungsawit, Kecamatan Tapung.
Kasus ini terungkap, kata Kapolres Kampar, AKBP Edy Sumardi P SIK, berkat anggota Opsnal yang dipimpin oleh Kanit Reskrim Polsek Tapung, Iptu Asdisyah Mursyid SH, mendapat informasi bahwasannya di Plamboyan VII, Desa Tanjung Sawit, Kecamatan Tapung, adanya tersangka pelaku Curanmor yang akan melakukan aksinya.
Selanjutnya Kanit Reskrim bersama tim opsnal langsung melakukan penyelidikan dan berhasil mengamankan tiga tersangka.
Setelah dilakukan penggeledahan dijumpai dari tangan tersangka pelaku satunset kunci leter T, satu paket kecil Narkoba jenis Shabu-shabu.
Selanjutnya dilakukan pengembangan dan diperoleh informasi bahwa Narkoba diperoleh dari Usm. Polisi pun bergerak cepat dan Usm berhasil diamankan di rumahnya. Tersangka Usm mengaku narkotika itu diperoleh dari Jlm.
Mata rantai berikutnya, Jlm mengaku kepada Polisi barang tersebut diperolehnya dari Roy, saat ini masih diburu.
Saat ini ketiga tersangka pelaku bersama barang bukti telah diamankan di Polsek Tapung guna proses penyidikan lebih lanjut. (sc)
Polda Riau Ungkap Ribuan Transaksi Fiktif Hotel-Tiket Pesawat di Kasus Korupsi SPPD
INHILKLIK - Polda Riau bekerja sama dengan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) untuk.
Selama 2024 Polda Riau Ungkap 2.270 Kasus Narkoba, 3.341 Tersangka Ditangkap
INHILKLIK - Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Riau di bawah kepemimpinan Kombes Po.
KPK Imbau Saksi Kasus Korupsi Eks Pj Walikota Pekanbaru Kooperatif, Bakal Ada Tersangka Baru?
INHILKLIK - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengimbau para pihak yang dipanggil sebagai saksi .
Hendak ke Malaysia, 26 WNA Diamankan Imigrasi Dumai
INHILKLIK - Sebanyak 26 warga negara asing (WNA) berhasil diamankan oleh pihak Imigrasi Dumai. Me.
Polda Riau Sita Lahan dan 11 Unit Homestay di Harau Sumbar Terkait SPPD Fiktif
INHILKLIK - Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Riau menyita lahan .
Polisi Tangkap Empat Terduga Pelaku Bentrok dan Perusakan di Car Wash Pekanbaru
INHILKLIK - Aparat kepolisian menangkap empat orang pelaku bentrok dua organisasi kemasyarakatan .