Jokowi Geram Terkait Penyerangan Air Keras Terhadap Penyidik KPK Novel Baswedan

INHILKLIK.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo mengutuk keras penyiraman air keras kepada penyidik KPK Novel Baswedan di depan masjid dekat kediamannya, Kelapa Gading, Jakarta Utara, tadi pagi.
“Saya perintahkan kepada Kapolri untuk mencari siapa pelakunya,” kata Presiden Jokowi usai memimpin pengambilan sumpah Hakim Konstitusi Saldi Isra di Istana Negara, hari ini.
Novel Baswedan menjadi korban penyiraman air keras oleh orang tak dikenal seusai salat subuh di Mesjid Al Ikhsan RT 03 RW 10 Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara, pagi tadi. Penganiayaan terhadap Novel ini kemudian memicu bermacam spekulasi, di antaranya berkaitan dengan kasus-kasus korupsi yang tengah ditangani Novel.
Presiden menilai, tindakan penyiraman air keras itu merupakan tindakan brutal. Jokowi berharap orang-orang yang memiliki prinsip teguh seperti Novel Baswedan tidak dilukai dengan cara-cara biadab.
Agar kasus ini tidak terulang, Presiden Jokowi mengingatkan kepada semua penyidik KPK untuk berwaspada dan tetap semangat dalam bekerja. (rac)
Polda Riau Ungkap Ribuan Transaksi Fiktif Hotel-Tiket Pesawat di Kasus Korupsi SPPD
INHILKLIK - Polda Riau bekerja sama dengan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) untuk.
Selama 2024 Polda Riau Ungkap 2.270 Kasus Narkoba, 3.341 Tersangka Ditangkap
INHILKLIK - Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Riau di bawah kepemimpinan Kombes Po.
KPK Imbau Saksi Kasus Korupsi Eks Pj Walikota Pekanbaru Kooperatif, Bakal Ada Tersangka Baru?
INHILKLIK - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengimbau para pihak yang dipanggil sebagai saksi .
Hendak ke Malaysia, 26 WNA Diamankan Imigrasi Dumai
INHILKLIK - Sebanyak 26 warga negara asing (WNA) berhasil diamankan oleh pihak Imigrasi Dumai. Me.
Polda Riau Sita Lahan dan 11 Unit Homestay di Harau Sumbar Terkait SPPD Fiktif
INHILKLIK - Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Riau menyita lahan .
Polisi Tangkap Empat Terduga Pelaku Bentrok dan Perusakan di Car Wash Pekanbaru
INHILKLIK - Aparat kepolisian menangkap empat orang pelaku bentrok dua organisasi kemasyarakatan .