Selama Ramadan, Disperinda Jamin Ketersediaan Sembako di Inhu Aman

INHILKLIK.COM, RENGAT – Selama bulan Ramadan 1438 Hijriah ketersediaan sembako di wilayah Inhu diprediksi aman. Setelah Pemerintah Kabupaten Indragiri melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) melakukan pantauan lapangan.
Selain itu juga harga sembako diperkirakan tidak akan mengalami kenaikan yang terlalu tajam dan masih terjangkau masyarakat. Untuk itu masyarakat diharapkan untuk tidak terlalu khawatir.
"Masyarakat tidak perlu khawatir, ketersediaan sembako kita masih aman hingga lebaran mendatang," kata Plt Disperindag Inhu, Dedi Sunardi, kepada wartawan.
Namun demikian sebut Dedi, untuk mengantisipasi adanya penyimpangan dan penyelewengan, pihaknya telah menurunkan tim pengawas ke lapangan yang akan selalu melakukan pemantauan.
Tidak hanya ketersediaan sembako, tim juga akan mengawasi langsung terkait lonjakan harga barang. Dan hingga saat ini, harga masih relatif aman dan terkendali.
"Untuk harga, sejauh ini masih normal dan terkendali. Kalaupun ada kenaikan, masih diambang batas keawajar, karena tidak terlalu signifikan," ujarnya.
Setiap hari sambung Dedi, pihaknya menurunkan dua tim yang khusus untuk melakukan pengawasan dan pemantauan ketersediaan bahan pokok tersebut yang sekaligus akan memantau perputaran harga. [hrc]
Dukung Asta Cita Presiden Prabowo, PT GIN Uji Coba Tanam Jagung Lima Hektar dengan Metode Tumpang Sari
TEMBILAHAN - Dalam rangka mendukung program Astra Cita Pemeritnahan Presiden Prabowo Subianto, PT.
Didukung Sembilan BPC, Migo Mufartha Resmi Kembalikan Formulir Caketum HIPMI Riau
PEKANBARU - Migo Mufatrtha resmi mengembalikan formulir pendaftaran calon Ketua Umum BPD Himpunan.
Migo Ambil Formulir Caketum HIPMI Riau, Ardiansyah Julor Dipercaya Jadi Ketua Tim Pemenangan
PEKANBARU - Migo Mufartha resmi mengambil formulir pendaftaran calon ketua umum Badan Pengurus Da.
KSOP Tembilahan Gelar Rapat Persiapan Kedatangan Kapal Printis, Tarif Tembilahan - Tanjung Pinang Cuma 34.800 Rupiah
TEMBILAHAN - Kantor Kesyabandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas IV Tembilahan menggelar rap.
Pemuda Tani Indonesia Riau Gelar Sekolah Tani Muda dan Dialog dengan 1.000 Pemuda
PEKANBARU – Menjelang Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) dan pelantikan Pengurus Pemuda Ta.
Harga Pinang Kering di Riau Naik Pekan Ini
INHILKLIK - Kepala Bidang (Kabid) Pengolahan dan Pemasaran, Dinas Perkebunan (Disbun) Provinsi Ri.