Bupati Mursini Sebut Alasan Rendahnya Serapan Anggaran 2016 karena DBH Dipotong Pusat
INHILKLIK.COM, TELUK KUANTAN - Bupati Kuansing H Mursini sampaikan rendahnya serapan anggaran tahun 2016, karena tidak terpenuhinya perkiraan penerimaan yang disebabkan pemotongan dana dari pemerintah pusat.
Hal tersebut disampaikan Bupati Kuansing H Mursini menanggapi pandangan umum Fraksi Hanura pada sidang paripurna agenda jawaban pemerintah terhadap pandangan umum fraksi-fraksi di DPRD Kuansing terhadap, Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Bupati 2016, Selasa (23/5/2017) lalu.
Kemudian terhadap pandangan umum fraksi Demokrat terkait dengan capaian realisasi anggaran yang diindikasikan pada kelemahan perencanaan kegiatan oleh OPD, dijelaskan Bupati, bahwa permasalahan ini disebabkan akibat tidak tercapainya realisasi penerimaan daerah terutama dana bagi hasil yang dipotong pemerintah pusat.
Terhadap pandangan umum fraksi PBB bahwa belanja daerah terealisasi 77,31 persen, memerlukan kajian dan pemahaman kita semua, bahwa perencanaan anggaran tidak hanya mengedepankan kehendak belaka, tetapi yang terpenting adalah analisa kemampuan keuangan daerah.
Oleh karena itu fraksi PBB menyarankan untuk melakukan perencanaan pembangunan dengan komperhensif, terhadap pandangan ini kata Bupati akan menjadi perhatian kami kedepan.
Kemudian terhadap pandangan fraksi PPP terkait realisasi dan anggaran pada tahun 2016 sangat rendah, dijelaskan Bupati, realisasi fisik yang rendah disebabkan karena penerimaan yang direncanakan mengalami pengurangan oleh pemerintah pusat sehingga berpengaruh pada realisasi penggunaan anggaran. (Adv)
Pj Bupati Inhil H Erisman Yahya Resmikan Bangunan Fisik Mall Pelayanan Publik
INHILKLIK - Penjabat (Pj) Bupati Inhil H. Erisman Yahya dengan didampingi Kepala OPD terkait mere.
PJ Bupati Inhil kuti Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Bersama Kemendagri
INHILKLIK - PJ Bupati Inhil yang diwakili Asisten II Setda Inhil, Junaidy Ismail, bersama Tim Pen.
Pj Bupati Inhil Buka Sosialisasi Permendagri Nomor 8 Tahun 2023
INHILKLIK - Penjabat (Pj) Bupati Indragiri Hilir (Inhil) yang diwakili oleh Asisten I Bidang Peme.
Inhil Kembali Raih Penghargaan Kabupaten Peduli HAM Tahun 2024 ke 8 Kalinya
INHILKLIK - Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir kembali meraih penghargaan “Kabupaten Peduli H.
PJ Bupati Inhil Hadiri Wisuda Ahli Madya XV STIKes Husada Gemilang
INHILKLIK - Penjabat (Pj) Bupati Indragiri Hilir (Inhil) yang diwakili oleh Kepala Dinas Pendidik.
Pemkab Inhil Apresiasi Upaya Yayasan Mitra Insani dalam Pelestarian Mangrove
INHILKLIK - Yayasan Mitra Insani mengadakan acara Diseminasi Program kepada Para Pihak dan Pemang.