Tips Sehat untuk Penderita Diabetes yang Ingin Berpuasa

PENDERITA diabetes masih boleh berpuasa jika kadar gula darahnya stabil. Jika tidak, Anda harus membatalkan puasa. Yuk kenali tandanya!
Ingat ya, penderita diabetes harus menjaga gula darahnya agar tetap stabil selama Ramadan. Anda harus tetap mengontrolnya untuk mencegah risiko berbahaya.
Diabetologist dan Endocrinologist dari Siloam Hospitals Lippo Village Tangerang dr Johanes Purwoto, SpPD-KEMD menngatakan, sebelum memutuskan untuk berpuasa atau tidak, ada baiknya lakukan pengecekan gula darah secara reguler ke dokter atau rumah sakit. Kalau angkanya cukup tinggi, sangat rawan jika Anda melakukan puasa.
"Batas normal gula darah seseorang adalah 70-130 mg/dL.Kalau kurang dari 90 mg/dL di sore hari dinilai sudah harus berhati-hati, apalagi kurang dari 70 mg/dL," ujar dr Johanes lewat informasi yang diterima Okezone, Jumat (2/6/2017).
Jika kurang dari 70 mg/dl, sebaiknya jangan berpuasa. Bila dipaksakan, tubuh pasien diabetes semakin drop.
Tetapi, diabetas juga dianggap berbahaya bila sudah ada di ambang 126-300 mg/dL. Untuk itu, Anda harus tetap menjaga gula darah selama puasa agar tetap normal.
Bila Anda sudah mengalami tanda gula darah tinggi, Anda menjadi kurang fokus, tangan berkeringat, serta jantung berdebar lebih kencang. Diwajibkan untuk memeriksakan diri ke dokter atau rumah sakit.
"Kalau mengalami tanda-tandanya, segera batalkan puasa dengan dengan yang manis. Bisa langsung menelan gula pasir dengan air, teh manis, jus manis, minuman manis," tutupnya.
(okz)
BRI Gunungsitoli Gelar BRI Peduli Pemeriksaan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat
Gunungsitoli | Dalam upaya meningkatkan kesehatan masyarakat dan sebagai bagian .
Roscik : Pilihan Menu Sehat & Lezat Saat Ramadhan
Roscik, Rotisserie Chicken, memiliki menu ‘Ayam Western’ menjadi salah satu pilihan favorit m.
Program Makan Sehat Bergizi (MBG) Dimulai di Kabupaten Sergai
SERGAI,INHILKLIK.COM,- Dapur Umum Program Makan Sehat Bergizi (MBG) di Kabupaten.
Kinerja Puskesmas Simpang Gaung Dinilai Bobrok, Diduga Lakukan Pembiaran Terhadap Pasien
TEMBILAHAN - Pelayanan kesehatan di UPT Puskesmas Simpang Gaung, Kecamatan Gaung, Kabupaten Indra.
Waspada! Usia Penderita Penyakit Jantung Koroner Semakin Muda
INHILKLIK, - Jumlah penderita penyakit jantung saat ini sangat besar. Penyakit ini juga menjadi p.
Ruang Bersalin RSU Melati Perbaungan Berstandar Akreditasi Paripurna
SERGAI, INHILKLIK.COM - RSU. Melati Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai memilik.