Proyek Mangkrak Warisan Ilyas-Imalko
Gedung DPRD dan Pasar Modern di Natuna Dilanjutkan Tahun 2018

INHILKLIK.COM, NATUNA - Pembangunan 2 mega proyek Pemerintah Daerah Kabupaten Natuna, warisan Mantan Bupati Natuna, Ilyas Sabli bersama Wakilnya, Imalko Ismail, akan dilanjutkan pada tahun 2018 mendatang.
Demikian disampaikan oleh Bupati Natuna, H. Abdul Hamid Rizal, bahwa pembangunan dua bangunan yang telah menelan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Natuna puluhan milyar rupiah itu, akan dilanjutkan tahun depan.
"Kita usahakan tahun depan lah," kata Hamid Rizal kepada media, di Kantor Bupati Natuna, Bukit Arai, Senin (03/07/17) pagi.
Hamid mengatakan, bahwa pembangunan lanjutan dua proyek tersebut, akan dilaksanakan pelelangan ulang. Lantaran kedua proyek yang di kerjakan oleh perusahaan sebelumnya bermasalah.
"Kita akan lakukan lelang baru, nanti kalo dilanjutkan (perusahaan sebelumnya), malah saya ikut terlibat," cetusnya.
Saat ini, kata Hamid, Pemdakab Natuna sedang menunggu hasil audit dari BPK, atas pengerjaan proyek yang menggunakan dana APBD Natuna tahun anggaran 2015 tersebut.
"Kita pasti akan melanjutkan, tapi harus nunggu klir dulu auditnya, baru dilanjutkan," ujarnya.
Hamid menambahkan, Pemerintah Pusat siap membantu menyelesaikan pembangunan lanjutan, atas dua mega proyek yang diperkirakan baru selesai sekitar 40 persen itu.
Untuk di ketahui, bahwa pembangunan gedung DPRD Natuna, yang terletak di Desa Sungai Ulu itu, dianggarkan sebesar Rp. 45 milyar, dengan kontraktor pelaksannya adalah PT. Istaka Karya.
Sementara itu, untuk Pasar Modern, yang terletak di Jalan DKW. Muhammad Benteng, Ranai (eks terminal), dianggarkan sebesar Rp. 36 milyar, dengan kontraktor pelaksananya adalah PT. Mangku Buana Utama Jaya.
Masyarakat Natuna sendiri, tentunya sangat mengharapkan kedua bangunan yang saat ini masih mangkrak tersebut, bisa segera diselesaikan oleh Pemerintah Daerah. Sebab biar bagaimanapun, kedua bangunan terbengkalai itu, dibangun dengan menggunakan uang rakyat. (rgc)
2025 Harga Rokok Naik, Pemerintah Batasi Konsumsi Produk Berdampak Negatif bagi Kesehatan
INHILKLIK - Pemerintah telah menetapkan harga jual eceran (HJE) rokok untuk 2025.Meski tar.
Rupiah Melemah di Awal Perdagangan
INHILKLIK - Nilai tukar rupiah pada perdagangan hari ini Senin (9/12/2024) terhadap kurs dolar Am.
Potensi Transaksi Judi Online Mencapai Rp 1.000 Triliun pada 2026
INHILKLIK - Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni mengatakan, potensi transaksi judi online me.
Indonesia Bakal Impor Beras 1 Juta Ton
INHILKLIK - Pemerintah membuka peluang impor beras 1 juta ton. Menteri Koordinator bidang Pangan .
Utang Luar Negeri RI Naik Jadi Rp6.623 Triliun
INHILKLIK - Dalam rangka menjaga agar struktur Utang Luar Negeri (ULN) tetap sehat, Bank Indonesi.
OJK Prediksi 20 Bank akan Bangkrut Tahun Ini
INHILKLIK - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memprediksi bahwa akan ada 20 BPR yang tutup sampai akhi.