Babak I, Timnas Indonesia U-19 Unggul Atas Thailand

INHILKLIK.COM, JAKARTA - Timnas Indonesia U-19 unggul sementara 1-0 atas Thailand U-19 di babak pertama. Laga yang berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Minggu 8 Oktober 2017 ini berlangsung sengit hingga 45 menit waktu normal. Witan Sulaiman membawa Timnas U-19 unggul sementara.
Setelah peluit tanda kick off babak pertama dibunyikan wasit, kedua tim saling jual beli serangan. Menit 18 tendangan jarak jauh Luthfi Kamal masih bisa diamankan penjaga gawang Suthipong Pisanbub.
Memasuki menit 30, tensi permainan meningkat. Egy Maulana Vikri dua kali dijatuhkan di dalam kotak terlarang, namun tidak wasit menilai play on.
Berkali-kali anak-anak garuda nusantara memperlihatkan skill, namun masih bisa dibaca lini pertahanan Thailand. Menit 38, Egy mendapatkan bola dan mampu mengelabuhi Shutipong, namun tendangannya masih melenceng.
Menit 44, Stadion Wibawa Mukti bergemuruh, Witan Sulaiman mencatatkan namanya di papan skor. Kesalahan Shutipong dimanfaatkan dengan baik oleh Witan. Skor 1-0 untuk keunggulan skuat asuhan Indra Sjafri bertahan hingga turun minum.
Susunan Pemain
Timnas Indonesia U-19: Aqil Savik, Rifad Marasabessy, Nurhidayat Haris, Rachmat Irianto, Firsa Andika, Asnawi Mangkualam, M Iqbal, Witan Sulaiman, Luthfi Kamal, Egy Maulana Vikri, Rafli Mursalim.
Timnas Thailand U-19: Suthipong Pisanbub, Peerapat Jampakaew, Natakorn Soithong, Keeron Ornchaiphum, Kritsada Nontharat, Passakorn Biaothungnoi, Chaiwat Weerakuphanich, Nattawut Chootiwat, Korawich Tasa, Nakharin Thepaukson. (viva)
2025 Harga Rokok Naik, Pemerintah Batasi Konsumsi Produk Berdampak Negatif bagi Kesehatan
INHILKLIK - Pemerintah telah menetapkan harga jual eceran (HJE) rokok untuk 2025.Meski tar.
Rupiah Melemah di Awal Perdagangan
INHILKLIK - Nilai tukar rupiah pada perdagangan hari ini Senin (9/12/2024) terhadap kurs dolar Am.
Potensi Transaksi Judi Online Mencapai Rp 1.000 Triliun pada 2026
INHILKLIK - Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni mengatakan, potensi transaksi judi online me.
Indonesia Bakal Impor Beras 1 Juta Ton
INHILKLIK - Pemerintah membuka peluang impor beras 1 juta ton. Menteri Koordinator bidang Pangan .
Utang Luar Negeri RI Naik Jadi Rp6.623 Triliun
INHILKLIK - Dalam rangka menjaga agar struktur Utang Luar Negeri (ULN) tetap sehat, Bank Indonesi.
OJK Prediksi 20 Bank akan Bangkrut Tahun Ini
INHILKLIK - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memprediksi bahwa akan ada 20 BPR yang tutup sampai akhi.