Sekda: Akhir Tahun, Progres Fisik Kabupaten Inhil Capai 65 Persen
INHILKLIK.COM, TEMBILAHAN - Memasuki berakhirnya tahun anggaran 2017 atau pada triwulan IV, capaian kegiatan fisik yang telah dilakukan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Inhil, Riau mencapai 65 persen.
Hal tersebut, diungkapkan Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Inhil, Said Syarifuddin usai memimpin rapat evaluasi, Kamis (30/11/2017).
''Hasil kumulasi secara keseluruhan OPD Inhil dari postur APBD tahun anggaran 2017 mencapai 65 persen,'' ujarnya.
Ia menambahkan, bahwa, hasil laporan fisik final dari sejumlah dinas yang memiki alokasi anggaran terbesar, yakni Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman serta Dinas Pendidikan masih ditunggu laporannya.
Menurutnya, jika tiga OPD tersebut menyerahkan laporan pekerjaannya, maka diyakini angka progres pekerjaan fisik yang berpedoman pada postur APBD Kabupaten Inhil tahun anggaran 2018 akan meningkat drastis.
''Sebagian besar pekerjaan fisik di lapangan sudah dikerjakan dan sudah selesai. Tinggal menunggu tim PHO. Dua OPD ini kan punya paket pekerjaan yang banyak, sementara tidak berimbang dengan jumlah tenaga kerja yang ada,'' lanjutnya.
Sekda mengungkapkan, pencapaian penyelesaian pekerjaan fisik pada tahun anggaran 2017 ini sedikit lebih tinggi bila dibandingkan dengan pencapaian di tahun anggaran 2016 silam. Pada waktu yang sama, kala itu, capaian penyelesaian pekerjaan fisik hanya mampu menyentuh angka 61 persen.
Ditambahkannya, penyelesaian pekerjaan fisik ditargetkan berada pada akhir bulan Desember ini. Sebelumnya, jajaran Pemerintah Kabupaten Inhil akan kembali menggelar rapat evaluasi fisik sebagaimana yang telah dilakukan.
''Insha Allah, target di akhir bulan Desember bisa diatas 90 persen. Kalau bisa mencapai 100 persen ya Alhamdulillah, kita akan tetap berusaha mencapai angka sempurna itu,'' tukas Said Syarifuddin. (adv)
Pj Bupati Inhil H Erisman Yahya Resmikan Bangunan Fisik Mall Pelayanan Publik
INHILKLIK - Penjabat (Pj) Bupati Inhil H. Erisman Yahya dengan didampingi Kepala OPD terkait mere.
PJ Bupati Inhil kuti Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Bersama Kemendagri
INHILKLIK - PJ Bupati Inhil yang diwakili Asisten II Setda Inhil, Junaidy Ismail, bersama Tim Pen.
Pj Bupati Inhil Buka Sosialisasi Permendagri Nomor 8 Tahun 2023
INHILKLIK - Penjabat (Pj) Bupati Indragiri Hilir (Inhil) yang diwakili oleh Asisten I Bidang Peme.
Inhil Kembali Raih Penghargaan Kabupaten Peduli HAM Tahun 2024 ke 8 Kalinya
INHILKLIK - Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir kembali meraih penghargaan “Kabupaten Peduli H.
PJ Bupati Inhil Hadiri Wisuda Ahli Madya XV STIKes Husada Gemilang
INHILKLIK - Penjabat (Pj) Bupati Indragiri Hilir (Inhil) yang diwakili oleh Kepala Dinas Pendidik.
Pemkab Inhil Apresiasi Upaya Yayasan Mitra Insani dalam Pelestarian Mangrove
INHILKLIK - Yayasan Mitra Insani mengadakan acara Diseminasi Program kepada Para Pihak dan Pemang.