TNI Polri Gelar Razia Gabungan di Kota Tembilahan, Ini Sasarannya
INHILKLIK.COM - TNI Polri melaksanakan patroli skala besar dan razia gabungan dalam rangka Harkamtibmas di wilayah hukum Kabupaten Inhil yang dipimpin Kabag Ops Polres Inhil Kompol Maison, Jum'at malam 2 April 2021.
Sebanyak 25 personel Kodim 0314/Inhil dan 29 personel Polres Inhil ambil bagian dalam patroli dan razia gabungan ini.
Untuk pelaksanaannya tim personel dibagi menjadi 2 regu, regu pertama melaksanakan kegiatan patroli skala besar dan regu kedua melaksanakan kegiatan razia gabungan.
"Untuk memudahkan mobilisasi kegiatan, tim patroli skala besar menggunakan kendaraan roda dua, roda empat dan roda enam dengan rute Kota Tembilahan," ujar Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan melalui Laut Humas Ipda Esra.
Sementara kegiatan razia gabungan dilaksanakan di Parit 6 Kecamatan Tembilahan Hulu dengan sasaran senjata tajam (sajam), senjata api (senpi) ilegal, narkoba, pencurian dengan pemberatan (curat), pencurian dengan kekerasan (curas) dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor).
"Hasil dari patroli gabungan, situasi kamtibmas hingga saat ini aman dan kondusif, tidak ditemukan aksi yang kriminal dan aksi tindak kejahatan," jelasnya.
Dalam pelaksanaan razia gabungan juga tidak ditemukan sajam, senpi atau handak ilegal, narkoba, dan pelaku curat, curas dan curanmor.
"Tujuan kegiatan patroli skala besar dan razia gabungan Polres Inhil dan Kodim 0314/Inhil guna memelihara situasi Kamtibmas aman kondusif," tutup Ipda Esra. (*)
Polda Riau Ungkap Ribuan Transaksi Fiktif Hotel-Tiket Pesawat di Kasus Korupsi SPPD
INHILKLIK - Polda Riau bekerja sama dengan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) untuk.
Selama 2024 Polda Riau Ungkap 2.270 Kasus Narkoba, 3.341 Tersangka Ditangkap
INHILKLIK - Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Riau di bawah kepemimpinan Kombes Po.
KPK Imbau Saksi Kasus Korupsi Eks Pj Walikota Pekanbaru Kooperatif, Bakal Ada Tersangka Baru?
INHILKLIK - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengimbau para pihak yang dipanggil sebagai saksi .
Hendak ke Malaysia, 26 WNA Diamankan Imigrasi Dumai
INHILKLIK - Sebanyak 26 warga negara asing (WNA) berhasil diamankan oleh pihak Imigrasi Dumai. Me.
Polda Riau Sita Lahan dan 11 Unit Homestay di Harau Sumbar Terkait SPPD Fiktif
INHILKLIK - Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Riau menyita lahan .
Polisi Tangkap Empat Terduga Pelaku Bentrok dan Perusakan di Car Wash Pekanbaru
INHILKLIK - Aparat kepolisian menangkap empat orang pelaku bentrok dua organisasi kemasyarakatan .