Jangan Dibuang, Air Cucian Beras Ternyata Punya Manfaat Menakjubkan
INHILKLIK - Banyak orang langsung membuang air cucian beras karena dianggap tak memiliki manfaat. Faktanya air cucian beras bisa dimanfaatkan untuk membersihkan dapur hingga kecantikan.
Sebelum menjadi nasi, beras dimasak terlebih dahulu dan harus dicuci. Air cucian beras ini ternyata menyimpan berbagai manfaat untuk kebutuhan rumah tangga hingga kecantikan wajah.
Dilansir dari Samakal dan Mama Earth, air cucian beras diketahui kaya akan nutrisi penting. Di antaranya mengandung vitamin dan mineral, seperti potassium, vitamin B, vitamin C, zinc, magnesium, hingga mangan.
Kandungan nutrisi ini dapat bermanfaat untuk berbagai kebutuhan. Termasuk kebutuhan di dapur hingga perawatan kulit dan rambut.
Berikut 5 manfaat dari air cucian beras:
1. Bersihkan Rambut
Rambut biasanya dirawat menggunakan shampoo, tapi bisa juga dengan cara alami. Salah satunya menggunakan air cucian beras yang biasanya diaplikasikan setelah keramas.
Bilas rambut dengan air cucian beras dan biarkan selama beberapa menit. Kemudian, barulah dibilas dengan air hingga bersih.
Nutrisi dalam air beras ini akan menguatkan rambut. Manfaat lainnya untuk rambut bisa mengurangi kusut dan membuat rambut berkilau indah. Lakukan 2 kali seminggu untuk manfaat maksimal.
2. Toner Wajah
Air Cucian Beras Bisa Bikin Kulit Wajah Kinclong Bebas Jerawat Foto: : Ilust iStock
Produk toner wajah banyak beredar dengan berbagai klaim untuk membuat kulit wajah 'glowing'. Kamu juga bisa membuat toner alami yang terbuat dari air cucian beras.
Kamu cukup menaruh air cucian beras itu dalam wadah, lalu rendam kapas ke dalamnya. Setelah itu, oleskan ke seluruh bagian wajah. Lalu, bilas menggunakan sabun cuci muka sampai bersih.
Nutrisi air cucian beras ini dapat membantu kulit wajah tampak lebih kencang. Pori-pori wajah juga tersamarkan dan menjadi lebih bersinar alami. Untuk mengurangi kemerahan pada kulit, sebaiknya air cucian beras itu diinginkan terlebih dahulu.
3. Menenangkan Kulit
Kulit yang kering dan sensitif juga bisa diatasi dengan air cucian beras. Kamu bisa menggunakannya untuk mandi, jadi bilas seluruh tubuh dengan air tersebut.
Cukup tambahkan air beras ke dalam bak mandi dan biarkan selama 10-15 menit. Pati dalam air beras dikenal dapat meredakan peradangan dan melembapkan kulit, sangat bermanfaat untuk kamu yang mengalami kulit terbakar.
4. Pupuk Alami untuk Tanaman
Tanaman di rumah bisa tumbuh subur jika diberikan pupuk dan dirawat secara rutin. Kamu bisa mengganti pupuk dengan air cucian beras yang mengandung banyak vitamin dan mineral penting.
Kandungan nutrisi itu sangat dibutuhkan oleh tanaman, oleh karena itu kamu bisa menggunakannya sebagai pupuk alami. Kamu bisa melakukan cara ini seminggu sekali. Namun, jangan mencampurkan air cucian beras ini dengan garam atau bumbu lain.
5. Bahan Pembersih Dapur
air cucian beras Foto: Getty Images/iStockphoto/Yuuji
Membersihkan dapur biasanya dengan produk kimia yang banyak ditawarkan. Namun, cara alami juga dapat digunakan, salah satunya memanfaatkan air cucian beras.
Air cucian beras ini memiliki sifat pembersih yang ringan. Sehingga cocok kamu gunakan untuk membersihkan meja dapur, wastafel, dan permukaan dapur lainnya.
Kamu cukup mencelupkan kain ke dalam air cucian beras itu, lalu usapkan ke permukaan yang terdapat noda dan kotoran. Kandungan asam pada air beras ini yang berfungsi untuk menghilangkan noda membandel tanpa perlu bahan kimia keras.
Peran Pemuda dalam Mengawal Pilkada Kabupaten Indragiri Hilir 2024
INILKLIK – Menjelang Pilkada Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) 2024, peran pemuda dalam m.
Makan Semangka Pakai Garam Ternyata Bagus bagi Kesehatan
INHILKLIK - Semangka dapat dikonsumsi langsung, tapi ada juga orang yang memberi sedikit taburan .
Sanggar Marga Juwita Karya Praja Meriahkan Festival Budaya Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif Bawaslu Inhil
TEMBILAHAN - Sanggar Marga Juwita Karya Praja dengan bangga menjadi salah satu pengisi acara pada.
Komitmen Kualitas Diakui, KARA Raih Penghargaan Indonesia Best Brand 2024
INHILKLIK - KARA, produk asli kebanggaan Indonesia yang diproduksi Sambu Group, kembali meraih pe.
Tren Diet dengan Kopi Americano, Apakah Efektif untuk Menurunkan Berat Badan?
INHILKLIK - Belakangan ini tren diet minum kopi americano sedang banyak diperbincangkan oleh masy.
Resep Ceker Ayam Kuah Cabai Pedas Nampol, Menu Enak di Akhir Pekan
INHILKLIK - Ceker ayam selalu bikin ketagihan karena rasa kenyal gurihnya. Apalagi ceker ayam den.