PILIHAN
Kotak Hitam MH370 Mungkin Tak Akan Pernah Ditemukan
Pesawat Malaysia Airlines (Foto: ABC) |
Pergerakan terakhir dari pesawat Boeing 777-200ER menunjukkan kondisi yang mengerikan. Pola pergerakan ini pun dianggap oleh para pengamat penerbangan sangat mungkin bahwa pilot pesawat itu bermaksud melakukan tindakan bunuh diri.
Perdana Menteri (PM) Malaysia Najib Razak pada Senin, 24 Maret 2014 mengatakan bahwa pesawat tersebut jatuh di selatan Samudera Hindia. Lokasinya pun amat terpencil, sekira 2.500 kilometer (km) dari wilayah Australia.
Berada di lokasi terpencil, para pengamat mengkhawatirkan kotak hitam tidak akan pernah ditemukan. Bila hal itu terjadi, maka insiden MH370 akan tetap menjadi misteri.
Seperti dilansir Daily Mail, Kamis (27/3/2014), meski kejadian yang dialami oleh MH370 tidak akan pernah terungkap, keluarga dari penumpang masih bisa menerima kompensasi.
Salah satu hal yang membuat proses pencarian puing ataupun kotak hitam terganggu adalah cuaca. Beberapa kali upaya pencarian harus dihentikan karena kondisi cuaca yang tidak mendukung.
Sebelumnya, Direktur Badan Geo-Informatics and Space Technology Development Anond Snidvongs, satelitnya berhasil menemukan sekira 300 objek yang diduga terkait dengan MH370. Sebelumnya, satelit milik Prancis mengumumkan telah mendeteksi sekira 100 puing di wilayah selatan Samudera Hindia.
Namun selama pencarian yang dilakukan oleh pihak Australia dan beberapa negara lainnya di wilayah tersebut, belum ada puing yang ditemukan. Lima kapal termasuk kapal perang Australia HMAS Success dan empat kapal China masih terus melakukan pencarian. | okezone
BERITA LAINNYA +INDEKS
Penumpang Super Air Jet Jakarta-Pekanbaru 'Dikurung' dalam Kabin Pesawat Selama 2 Jam
INHILKLIK - Sejumlah penumpang pesawat Super Air Jet penerbangan Jakarta-Pekanbaru mengeluhkan pe.
Terpleset ke Sungai, Pria Paruh Baya di Kampar Hilang
INHILKLIK - Kakek berusia 62 tahun bernama Maksum, warga Dusun Muara Danau, Desa Sipunggung, Kabu.
Ketua Sementara DPRD Inhil Bacakan Ikrar di Hari Kesaktian Pancasila tahun 2024
TEMBILAHAN - Ketua Sementara DPRD Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Iwan Taruna membacakan Ikrar.
Ketua DPRD Inhil: Kami Tunjukan Komitmen dan Integritas
TEMBILAHAN - Iwan Taruna resmi dilantik sebagai Ketua DPRD Kabupaten Indragiri Hilir, periode 202.
Kerja DPRD Inhil Selama Dijabat Pimpinan Sementara
TEMBILAHAN - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Inhil melaksanakan rapat paripurna p.
Remaja yang Tenggelam di Sungai Sail Ditemukan Meninggal
INHILKLIK - Tim SAR gabungan berhasil menemukan Fahri (14), korban tenggelam di Sungai Sail, Jala.
TULIS KOMENTAR +INDEKS