PILIHAN
Warga 5 Desa Sengketa Rohul-Kampar Gelar Aksi di KPU Riau
Ratusan Massa yang berasal dari lima desa yang selama ini menjadi sengketa antara Kampar-Rohul mendatangi Kantor KPU Riau |
Aksi demonstrasi ini dilakukan karena mereka tidak terima dengan keputusan KPU Riau yang memasukkan lima desa tersebut ke Kabupaten Kampar saat Pemilihan Legislatif 2014 mendatang. Mereka menuntut, lima desa tetap masuk di wilayah Rokan Hulu.
Alasannya, selama proses penetapan DPS, DPHS dan DPT seluruhnya dikerjakan oleh PPS dan PPK dari Kabupaten Rokan Hulu. "Sementara, PPS atau PPK dari Kampar tidak pernah bekerja di lima desa ini," ungkap salah seorang orator.
Selain itu, dalam orasinya selama ini seluruh masyarakat lima desa memiliki NIK Kabupaten Rokan Hulu, bukan Kabupaten Kampar. Mereka menilai, kebijakan KPU Riau yang memasukkan ke willayah hukum Kampar merupakan sebuah kerugian bagi para Caleg. Karena lima desa ini menjadi lumbung suara.
Lima desa yang dimaksud yakni Desa Rimbo Jaya, Desa Rimbo Makmur, Intan Jaya, Tanah Datar dan Muara Intan. Aksi demonstrasi ini merupakan buntut dari keputusan Mahkamah Agung yang membatalkan lima desa diatas masuk Wilayah Rokan Hulu.
Dalam keputusan tersebut, MA meminta Mendagri untuk membatalkan surat yang menyatakan lima desa di Wilayah Rokan Hulu dan untuk selanjutnya Mendagri meminta Pemprov Riau untuk penegasan batas wilayah.
Namun, hingga saat ini keputusan Pemprov Riau belum juga ada. Sehingga, SK untuk memasukkan lima desa tersebut ke Kabupaten Kampar jua tak kunjung keluar. (*)
Source: gooriau.com
BERITA LAINNYA +INDEKS
Penumpang Super Air Jet Jakarta-Pekanbaru 'Dikurung' dalam Kabin Pesawat Selama 2 Jam
INHILKLIK - Sejumlah penumpang pesawat Super Air Jet penerbangan Jakarta-Pekanbaru mengeluhkan pe.
Terpleset ke Sungai, Pria Paruh Baya di Kampar Hilang
INHILKLIK - Kakek berusia 62 tahun bernama Maksum, warga Dusun Muara Danau, Desa Sipunggung, Kabu.
Ketua Sementara DPRD Inhil Bacakan Ikrar di Hari Kesaktian Pancasila tahun 2024
TEMBILAHAN - Ketua Sementara DPRD Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Iwan Taruna membacakan Ikrar.
Ketua DPRD Inhil: Kami Tunjukan Komitmen dan Integritas
TEMBILAHAN - Iwan Taruna resmi dilantik sebagai Ketua DPRD Kabupaten Indragiri Hilir, periode 202.
Kerja DPRD Inhil Selama Dijabat Pimpinan Sementara
TEMBILAHAN - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Inhil melaksanakan rapat paripurna p.
Remaja yang Tenggelam di Sungai Sail Ditemukan Meninggal
INHILKLIK - Tim SAR gabungan berhasil menemukan Fahri (14), korban tenggelam di Sungai Sail, Jala.
TULIS KOMENTAR +INDEKS